DaerahTNI

Sinergi Menjaga Perbatasan, BNPP bersama Satgas Yonif RK 744/SYB Melakukan Pengecekan Pilar Batas Negara

133
×

Sinergi Menjaga Perbatasan, BNPP bersama Satgas Yonif RK 744/SYB Melakukan Pengecekan Pilar Batas Negara

Sebarkan artikel ini

Sebagai bentuk nyata sinergitas dalam menjaga Kedaulatan Negara Republik Indonesia, Badan Nasional Pengelola Perbatasan, Mabes TNI, Kodam IX/Udayana, Korem 161/WS bersama Satgas Yonif RK 744/SYB melaksanakan pengecekan Pilar Batas Negara di jajaran Kipam I dan Kipam II satgas di sekitar Kab. Belu, NTT.

Demikian disampaikan Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif RK 744/SYB Letkol Inf Yudhi Yahya, S.H., dalam keterangan tertulisnya di Mako Satgas, Belu, NTT (Sabtu 24/06/2023)

“Untuk menjaga kedaulatan Negara, membutuhkan alat kontrol, dan Pilar Batas Negara inilah yang menjadi alat kontrol kami, dan saat ini sedang di tinjau oleh tim BNPP” Ujarnya

dijelaskan Dansatgas, bahwa pengecekan dan peninjauan tersebut diadakan karena terdapat beberapa Pilar Batas Negara yang mengalami kerusakan bahkan terdapat beberapa pilar yang hilang diakibatkan kondisi geografis di sekitaran Kab. Belu relatif ekstrim.

ia menambahkan, adapun pilar yang menjadi obyek peninjauan dan pengecekan yaitu yang menjadi tanggung jawab Pos Mota’ain s.d. Pos Lakmars sebanyak 343 buah, dimana sekitar 74 Pilar mengalami kerusakan dan 62 Pilar hilang sebagai akibat dari kondisi geografis di Kab. Belu yang relatif ekstrim.

“Harapannya dengan kegiatan yang diselenggarakan oleh BNPP ini, kedepan dapat ditindaklanjuti, mengingat bahwa Pilar Batas Negara merupakan simbol kedaulatan wilayah suatu Negara yang berbatasan langsung dengan Negara lain” tutupnya. (Pen Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonif RK 744/SYB)